KBS WORLD Radio
Berita terkait
Kronologi Program
Nuklir Korut
Daerah-Daerah
fasilitas nuklir Korut
Kapasitas rudal
Untitled Document
   
Pemerintah Korsel Persoalkan Ancaman Senjata Biokimia Korut
2017-02-25 Updated.
 
Pemerintah Korsel berencana untuk mempersoalkan ancaman senjata biokimia Korut dalam pertemuan diplomatik menyusul identifikasi Otoritas Malaysia atas racun jenis VX yang digunakan untuk membunuh Kim Jong-nam.

Otoritas Korsel menyatakan bahwa isu senjata biokimia Korut akan dikemukakan dalam pertemuan juru runding enam pihak Korsel, AS, dan Jepang di Washington pada tanggal 27 Februari waktu setempat dan dalam pertemuan diplomatik multilateral di Geneva.

Seorang pejabat pemerintah menyampaikan, pemerintah Korsel akan bersikap tegas atas tekanan Korut terkait kasus Kim Jong-nam. Seorang pejabat pemerintah lainnya mengatakan, kasus pembunuhan Kim Jong-nam semakin pelik setelah isu senjata kimia ditemukan, dan pemerintah sedang mempertimbangkan sejumlah langkah diplomatik untuk menekan Korut sekaligus mengonfirmasi kebenaran pengumuman Malaysia.

Pemerintah Korsel berencana mengusulkan dalam pertemuan juru runding enam pihak agar AS menetapkan Korut sebagai negara pendukung teror selain membahas tentang soal senjata biokimia.

AS pernah memasukkan nama Korut di daftar negara pendukung teror pada tahun 1988 akibat kasus pengeboman pesawat milik Korsel KAL pada tahun 1987, tetapi pemerintahan George W. Bush menghapus nama Korut dari daftar itu pada November 2008 sesuai perjanjian dengan Korut untuk memverifikasi nuklir.

Sehubung dengan kasus pembunuhan Kim Jong-nam, pada awalnya pemerintah Korsel berfokus pada persoalan HAM, tetapi kini isu senjata biokimia juga akan diangkat dalam berbagai kesempatan pertemuan diplomatik.

Masyarakat internasional memperkirakan bahwa Korut memiliki lebih dari 2.500 ton senjata biokimia.
 
 
Daftar