KBS WORLD Radio
Berita terkait
Kronologi Program
Nuklir Korut
Daerah-Daerah
fasilitas nuklir Korut
Kapasitas rudal
Untitled Document
   
Kementerian Unifikasi Berharap Dapat Mendorong Korut Kembali ke Meja Dialog Melalui Sanksi
2017-12-11 Updated.
 
Kementerian Unifikasi Korea Selatan mengungkapkan akan terus mencurahkan upayanya untuk menyelesaikan masalah nuklir Korea Utara secara damai, dengan mendorong Pyongyang untuk bergabung dalam dialog melalui sanksi dan tekanan. 

Juru bicara Kementerian Unifikasi Baek Tae-hyun menyampakan hal itu dalam pengarahan rutin pada Senin (11/12/2017), saat ditanyai wartawan terkait penerapan sanksi tambahan sendiri dari pemerintah Seoul terhadap Korea Utara. 

Baek juga menjelaskan adanya keterbatasan efektivitas sanksi mengingat Seoul telah menjatuhkan sanksi terpisah terhadap Korea Utara selama bertahun-tahun.

Akan tetapi, dia juga menambahkan bahwa sanksi terbaru diharapkan akan memperkuat efektivitas resolusi Dewan Keamanan PBB terhadap Pyongyang dan membuat negara-negara lain untuk menghindari perdagangan dengan Korea Utara. 
 
 
Daftar