Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Pembicaraan tingkat tinggi antara AS dan Korea Utara ditunda mendadak

#Fokus Sepekan l 2018-11-08

ⓒ YONHAP News

Kementerian Luar Negeri AS mengatakan pada tgl. 7 November waktu setempat, bahwa pertemuan antara Menteri Luar negeri AS Mike Pompeo dan wakil ketua Komite Pusat Partai Buruh Korea Utara, Kim Yong-chul pada hari Kamis telah ditunda. Pernyataan itu muncul tidak lama setelah pemilihan paruh waktu AS. 


Banyak pejabat AS masih ragu-ragu tentang ketulusan Korea Utara menuju Denuklirsasi. Para pejabat, khususnya mereka di Partai Demokrat akan mengkritik pemerintahan Trump, jika pembicaraan tingkat tinggi antara AS dan Korea Utara gagal menghasilkan pencapaian yang nyata. Sementara itu, Korea Utara telah terlibat dalam diplomasi yang agresif dengan negara-negara tetangganya seperti Rusia, China dan Jepang, dan mungkin ingin menyesuaikan kecepatan negosiasi dengan AS. Memang benar, perang urat saraf antara Washington dan Pyongyang bukanlah hal yang baru. 


Dalam pembicaraan yang dijadwalkan, AS dan Korea Utara diharapkan akan membahas isu utama seperti pemeriksaan tempat pengujian mesin rudal Tongchang-ri dan tempat tes nuklir Punggye-ri, serta fasiltias nuklir Yongbyon. Para pengamat juga menduga, bahwa pembicaraan tingkat tinggi mungkin akan berpusat pada KTT AS dan Korea Utara yang kedua. Tetapi penundaan pertemuan tingkat tinggi tersebut diperkirakan akan berdampak pada diplomasi regional seputar Semenanjung Korea. 


KTT AS dan Korea Utara yang kedua dan kunjungan balasan Kim Jong-un ke Seoul mungkin tertunda. Perkembangan diplomatik baru juga pasti akan mempengaruhi proyek ekonomi antar Korea, termasuk upacara peletakan batu pertama untuk menghubungkan jalur kereta api dan jalan raya lintas batas dua Korea. Karena AS menegaskan perlunya untuk menjaga kemajuan dalam hubungan antar Korea, seiring dengan kemajuan denuklirsasi, sulit bagi Korea Selatan untuk mempercepat hubungan antar Korea saja. Tetapi situasi saat ini tidak sepenuhnya buruk.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >