Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Grey Swan

#Istilah Ekonomi Minggu Ini l 2019-04-08

© Getty Images Bank

Black Swan yang dapat diartikan angsa berwarna hitam, adalah istilah yang merujuk pada suatu peristiwa yang terjadi di luar dugaan. Black Swan berarti sesuatu yang tidak terprediksi atau sesuatu yang semestinya tidak eksis di dalam asumsi masyarakat dimana semua burung angsa berwarna putih. 


Sebaliknya, White Swan atau angsa putih berarti situasi yang menimbulkan masalah karena belum disediakan langkah lanjutan meskipun dari awal sudah cukup terprediksi.


Kalau begitu, apa artinya Grey Swan? Grey Swan yang berarti angsa abu-abu berarti kondisi dimana risiko terus ada karena tidak ada jalan keluar walaupun risikonya telah lama diperkirakan. Dengan kata lain, situasi Grey Swan dapat diramalkan dibandingkan Black Swan yang memberi dampak besar karena terjadi tanpa prediksi, serta pengaruh pada pasar ekonomi juga relatif sedikit. Namun, dua situasi tersebut memiliki persamaan karena langkah selanjutnya sulit disediakan. 


Ekonomi Korea Selatan juga diselimuti dalam situasi 'Grey Swan.' Walaupun risiko bahaya seperti penurunan rasio pertumbuhan ekonomi, penurunan lapangan kerja, peningkatan ketidakseimbangan pendapatan, dan lainnya telah diprediksi, namun tetap sulit untuk menangani masalah tersebut. Namun, kita pasti dapat mencari jalan keluar jika telah mengetahui penyebabnya. Semoga krisis Grey Swan ini dapat diatasi dengan upaya yang lebih aktif.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >