Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Antar-Korea

Dua Korea dan Komando PBB Gelar Rapat Kedua Terkait Pelucutan Senjata di JSA

Write: 2018-10-22 11:01:19Update: 2018-10-22 18:11:28

Dua Korea dan Komando PBB Gelar Rapat Kedua Terkait Pelucutan Senjata di JSA

Photo : YONHAP News

Dua Korea dan Komando Perserikatan Bangsa-Bangsa menggelar pembicaraan tingkat kerja putaran kedua pada hari Senin (22/10/18) untuk membahas pelucutan senjata di Area Keamanan Bersama (JSA) di Zona Demiliterisasi (DMZ).

Kementerian Pertahanan di Seoul mengungkapkan bahwa pembicaraan trilateral dilaksanakan di sisi selatan Rumah Perdamaian Panmunjeom sejak pukul 10.00 pagi.

Pertemuan tersebut akan memeriksa dan mengevaluasi operasi pembersihan ranjau darat di JSA serta membahas jadwal penarikan senjata dan pos jaga.

Ketiga pihak juga akan membahas penyesuaian jumlah personel dan rencana verifikasi bersama pada langkah-langkah pelucutan senjata tersebut.

Dua Korea juga diperkirakan akan menggelar pembicaraan tingkat jenderal pada hari Jumat (26/10/18) pukul 10.00 pagi di Panmunjeom untuk membahas pemberlakuan kesepakatan militer baru-baru ini.

Mayor Jenderal Kim Do-gyun akan memimpin lima anggota delegasi Korea Selatan, sementara delegasi Korea Utara akan diwakili oleh Letnan Jenderal An Ik-san.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >