Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Politik

Presiden Moon Jae-in Tiba di Uzbekistan

Write: 2019-04-19 10:38:19Update: 2019-04-19 11:09:12

Presiden Moon Jae-in Tiba di Uzbekistan

Photo : YONHAP News

Presiden Moon Jae-in telah sampai di Uzbekistan sebagai negara kedua dalam lawatan kenegaraannya ke Asia Tengah selama 8 hari.

Presiden Moon disambut oleh Perdana Menteri Abdulla Aripov dan Menteri Luar Negeri Abdulaziz Kamilov di Bandara Tashkent.

Setelah itu, Presiden Moon langsung bertolak ke Universitas Inha di Tashkent untuk menyaksikan layanan telemedis.

Presiden mengatakan kedua negara diharapkan menjadi mitra strategis dalam menghadapi revolusi industri ke-4 di bidang medis dan pemerintah Korea Selatan akan berpartisipasi dalam perencanaan kesehatan elektronik atau e-health di Uzbekistan.

Uzbekistan sudah lama melakukan kolaborasi medis dengan Korea Selatan dan salah seorang pejabat Kementerian Kesehatan dan Kesejahteraan Korea Selatan, Lee Dong-wook diangkat sebagai Wakil Menteri Kesehatan Uzbekistan.

Presiden Moon akan menggelar konferensi tingkat tinggi dengan Presiden Uzbekistan Shavkat Miromonovich Mirziyoyev pada hari Jumat (19/4/19).

Kemudian, Presiden Moon akan memberikan pidato di parlemen Uzbekistan tentang langkah peningkatan kolaborasi bilateral.

Korea Selatan dan Uzbekistan menjalin hubungan persahabatan pada tahun 1992 dan mempertahankan hubungan kemitraan strategis sejak tahun 2006.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >