Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Internasional

NYT: Mobil Mewah Kim Jong-un Diimpor ke Pyongyang Lewat Lima Negara

Write: 2019-07-17 11:26:16Update: 2019-07-17 18:20:54

Photo : KBS News

Surat kabar berbasis di Amerika Serikat (AS), The New York Times (NYT) melaporkan jalur impor mobil limusin mewah yang selama ini membawa Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un, yang telah menjadi misteri sejauh ini. 

Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) melarang Korea Utara mengimpor barang-barang mewah tertentu, namun pemimpin Kim Jong-un muncul di tengah publik dengan mobil limusin Mercedez-Benz dan Lexus LX570 dalam perjalanannya ke pertemuan dengan Presiden AS Donald Trump di Singapura dan Vietnam, dan juga dalam perjalannya ke pertemuan antar-Korea. 

NYT melansir bahwa mobil mewah itu sudah diimpor ke Pyongyang melewati lima negara. 

Pada bulan Juni tahun lalu, dua unit mobil Mercedez-Benz seharga masing-masing 500.000 dolar Amerika, dimuat dalam peti kemas di pelabuhan di Rotterdam, Belanda.

Kemudian kapal yang membawa peti kemas itu berlayar selama lebih dari tiga bulan, melewati China dan Jepang dan berlabuh di pelabuhan Busan, Korea Selatan. Setelah itu, peti kemas dipindahkan ke kapal kargo berbendera Togo di pelabuhan Busan dan kehilangan jejaknya saat menuju Rusia. 

NYT mengasumsi bahwa mobil-mobil itu memasuki Korea Utara lewat pesawat kargo yang terbang dari Rusia. 

Dalam kenyataannya, mobil Mercedez-Benz itu telah muncul di Pyongyang pada bulan Januari lalu dan juga muncul dalam foto-foto Kim yang keluar dari mobil itu untuk menghadiri sebuah acara. 

Sehubungan dengan hal itu, Komite Sanksi PBB untuk Korea Utara meminta China dan Singapura untuk memastikan Nomor Identifikasi Kendaraan (NIK) tersebut, sehingga pemerintah Singapura meminta Korea Utara untuk memberikan informasi terkait, namun Pyongyang menolak permintaan tersebut.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >