Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Politik

Pejabat Korsel: Kasus Pembatasan Ekspor Jepang Diharapkan Selesai Melalui Dialog

Write: 2019-07-18 10:49:18Update: 2019-12-05 11:03:42

Pejabat Korsel: Kasus Pembatasan Ekspor Jepang Diharapkan Selesai Melalui Dialog

Photo : YONHAP News

Seorang pejabat pemerintah Korea Selatan menyampaikan harapan bahwa kasus pengetatan ekspor Jepang kepada Korea Selatan dapat diselesaikan melalui pembicaraan dan dialog. 

Dalam jumpa pers dengan wartawan asing yang digelar di Seoul pada hari Rabu (17/7/19), dia mengatakan bahwa pemerintahnya telah mengusulkan pemerintah Jepang untuk mengambil semua opsi di atas meja perundingan, termasuk usul yang konstruktif dan fleksibel. 

Pernyataan pejabat tersebut ditafsirkan bahwa pemerintah Seoul memastikan bersedia untuk mencari kontak di balik layar dengan pihak Jepang untuk menyelesaikan masalah korban yang dipaksa bekerja di perusahaan Jepang pada masa perang dan kasus pembatasan ekspor Jepang ke negaranya akhir-akhir ini. 

Dia menyebutkan bahwa dalam hal mediasi, pemerintah Korea Selatan bersikeras untuk memiliki posisi netral. 

Pejabat tersebut berulang kali mengimbau penting pembicaraan dalam upaya menuntaskan kasus kali ini daripada konfrontasi yang keras. 

Namun ditambahkannya, pemerintah Korea Selatan tetap tidak mempertimbangkan peluncuran panel arbitrase yang melibatkan negara ketiga mengenai masalah korban kerja paksa, yang baru-baru ini diusulkan oleh Jepang.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >