Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Politik

Militer Korsel Tetap Bersikeras Dukung Upaya Diplomatik Otoritas Militer Korsel-AS

Write: 2019-11-14 17:01:53Update: 2019-11-14 18:05:55

Militer Korsel Tetap Bersikeras Dukung Upaya Diplomatik Otoritas Militer Korsel-AS

Photo : YONHAP News

Kementerian Pertahanan Korea Selatan menyampaikan posisinya bahwa otoritas militer Korea Selatan dan Amerika Serikat tetap bersikeras untuk memberikan dukungan atas upaya diplomatik demi denuklirisasi yang lengkap dan pembangunan perdamaian permanen di Semenanjung Korea. 

Juru Bicara Kementerian Pertahanan Korea Selatan, Choi Hyun-soo membuat pernyataan tersebut pada pengarahan rutin pada hari Kamis (14/11/19), mengenai pernyataan Menteri Pertahanan Amerika Serikat, Mark Esper atas kemungkinan penyesuaian latihan militer antara Korea Selatan dan Amerika Serikat untuk mempertahankan momentum dialog denuklirisasi dengan Korea Utara. 

Dia sekali lagi mengungkapkan bahwa latihan militer gabungan antara kedua negara sejauh ini telah dilaksanakan secara merata sepanjang tahun dalam bentuk kerja sama erat antara Korea Selatan dan Amerika Serikat. 

Esper sebelumnya menyebutkan kepada wartawan dalam perjalanannya ke Korea Selatan bahwa kegiatan militer Amerika Serikat di Korea Selatan mungkin disesuaikan jika membantu proses perundingan nuklir dengan Korea Utara.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >