Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Politik

Menhan Korsel : Pihak Militer akan Mereformasi Hukum Militer

Write: 2021-06-10 12:41:48Update: 2021-06-10 16:28:38

Menhan Korsel : Pihak Militer akan Mereformasi Hukum Militer

Photo : YONHAP News

Menteri Pertahanan Korea Selatan Suh Wook pada hari Kamis (10/06) kembali menyatakan permintaan maaf kepada masyarakat dan keluarga mendiang sorang sersan wanita Angkatan Udara yang diduga bunuh diri setelah mengalami kekerasan seksual yang dilakukan oleh seorang rekannya.

Suh menghadiri Komite Yudikatif dan Legislatif Majelis Nasional pada pagi hari yang sama, mengatakan dirinya sangat menyesal karena hal tersebut meninggalkan rasa sakit hati bagi keluarga korban dan masyarakat, serta dirinya merasa bertanggung-jawab.

Dia berjanji akan menangani segala hal terkait kasus seksual tersebut dan memeriksa sistem pencegahan dan penanggulangan kasus kekerasan seksual di lingkungan militer.

Ditambahkannya, militer Korea Selatan sedang melaksanakan reformasi hukum militer untuk mewujudkan hukum militer yang lebih baik dan perlindungan hak asasi manusia bagi para tentara. 

Menurut Suh, untuk meningkatkan kepercayaan akan sistem hukum militer, pihaknya akan mengurangi pengaruh pemimpin militer dalam prosedur hukum militer dan menjalankan tugas-tugas reformasi militer dengan lancar untuk menjamin kemandirian dan keadilan dalam investigasi dan pengadilan.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >