Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Ekonomi

Kenaikan Tarif Listrik dan Gas di Korsel Mulai Berlaku

Write: 2022-07-01 10:34:38Update: 2022-07-01 16:29:19

Kenaikan Tarif Listrik dan Gas di Korsel Mulai Berlaku

Photo : YONHAP News

Tarif listrik dan gas di Korea Selatan resmi naik di tengah kenaikan harga kebutuhan sehari-hari lainnya.
 
Tarif listrik di Korea Selatan kini resmi naik sebesar 5 won per kilowatt hour (kWh) mulai Jumat (01/07), dan setidaknya akan bertahan selama kuartal ketiga 2022.
 
Dengan kenaikan ini, rumah tangga yang beranggotakan empat orang diperkirakan akan alami rata-rata kenaikan biaya bulanan listrik sebesar 1.535 won mulai Juli ini.
 
Adapun tarif gas untuk rumah tangga juga naik sebesar 1,11 won per megajoule mulai Jumat (01/07) ini, dan diperkirakan akan meningkatkan biaya gas bulanan rumah tangga sebesar 2.220 won.
 
Selain itu, biaya pengisian baterai untuk kendaraan listrik juga akan naik dari 292,9 won per kWh menjadi 313 won per kWh mulai Jumat (01/07).
 
Kenaikan tarif-tarif utilitas ini diperkirakan akan meningkatkan kecepatan inflasi yang diprediksi akan melewati enam persen pada bulan-bulan mendatang. Adapun pada Oktober 2022, tambahan kenaikan tarif listrik dan gas juga akan diberlakukan di Korea Selatan.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >