Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Politik

Bill Gates Harapkan Korsel Perluas Peran dalam Isu Kesehatan Global

Write: 2022-08-16 15:38:18Update: 2022-08-16 15:39:32

Bill Gates Harapkan Korsel Perluas Peran dalam Isu Kesehatan Global

Photo : YONHAP News

Pendiri Microsoft merangkap Ketua bersama Yayasan Bill dan Melinda Gates, ​Bill Gates, menyatakan pihaknya berharap agar Korea Selatan mengambil peran yang lebih besar dalam kerja sama internasional untuk penyakit menular, seperti COVID-19. 

Di hadapan Majelis Nasional Korea Selatan pada Selasa (16/08), Bill Gates berpidato mengenai dibutuhkannya kepemimpinan Korea Selatan dan pentingnya kerja sama internasional dalam menghadapi penyakit menular di masa depan, termasuk COVID-19. Dia mengatakan memiliki ekspektasi tinggi akan peran teknologi dan ilmu pengetahuan Korea Selatan yang lebih besar. 

Menurutnya, 25 juta anak tidak mendapatkan vaksinasi dasar pada tahun lalu, dan jumlah itu adalah yang tertinggi sejak tahun 2009. Namun demikian, melalui kemitraan global, perkembagan kondisi yang buruk tersebut berhasil dicegah.

Ditambahkan pula, investasi dana global sangatlah penting, dan Korea Selatan memainkan peranan penting. Dengan kemampuan produksi vaksin, keahlian di bidang penelitian dan pengembangan, serta tenaga kerja di bidang biomanufaktur global, Korea Selatan juga memainkan peran utama dalam pengujian dan diagnostik COVID-19.

Gates juga menyebut bahwa langkah lanjutan penanganan penyakit menular oleh pemerintah Korea Selatan sangat baik, serta Korea Selatan telah memberikan dana senilai 200 juta dolar AS untuk Fasilitas COVAX. 

Kunjungan Bill Gates ke Majelis Nasional Korea merupakan yang pertama kali dalam 9 tahun, dan 80 orang anggota Majelis Nasional Korea Selatan dilaporkan hadir menyaksikan pidato Bill Gates tersebut.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >