Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Politik

Menteri Pertahanan Korsel dan AS Bertemu di Seoul

Write: 2023-01-31 14:34:57Update: 2023-01-31 15:10:02

Menteri Pertahanan Korsel dan AS Bertemu di Seoul

Photo : YONHAP News

Menteri Pertahanan Korea Selatan dan Amerika Serikat (AS) kembali bertemu setelah tiga bulan terakhir untuk membahas isu pertahanan kedua negara. 

Menteri Pertahanan Lee Jong-sup dan Menteri Pertahanan Lloyd Austin bertemu di Seoul, Korea Selatan, pada hari Selasa (31/01) dan dijadwalkan menggelar jumpa pers bersama untuk menyampaikan hasil pertemuan. 

Pertemuan Menteri Pertahanan Korea Selatan dan AS ini digelar untuk pertama kali dalam tiga bulan setelah ​Pertemuan Konsultasi Keamanan antara Korea Selatan dan AS (SCM) pada bulan November tahun lalu. 

Dalam pertemuan kali ini, kedua pihak membahas langkah pelaksanaan terkait Latihan Tabletop (TTX) Komisi Strategi Pencegahan (DSC) yang akan digelar di AS pada bulan depan, peningkatan kemampuan pencegahan strategis yang diperpanjang dari AS, dan perihal lainnya. 

Sehubungan dengan hal tersebut, Menteri Austin mengungkapkan janji peningkatan kemampuan pencegahan strategis yang diperpanjang AS terhadap negara-negara aliansinya tetap kuat. Ditambahkannya, jika musuh menantang salah satu dari negara sekutu, maka hal itu akan dilihat sebagai tantangan terhadap seluruh sekutu.

Ditambahkan pula, tidak terjadinya bentrok bersenjata di Semenanjung Korea selama 70 tahun terakhir bukanlah sebuah kebetulan, melainkan hasil langsung dari superioritas militer kedua negara demokrasi Korea Selatan dan Amerika Serikat.

Setelah pertemuan dengan Menteri Pertahanan Lee, Menteri Austin akan bertemu dengan Presiden Yoon Suk Yeol dan kemudian berangkat ke Filipina.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >