Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Olahraga

Korsel vs Portugal di Pertandingan Terakhir Grup H Piala Dunia pada Sabtu

Write: 2022-12-02 11:41:34Update: 2022-12-02 13:14:53

Korsel vs Portugal di Pertandingan Terakhir Grup H Piala Dunia pada Sabtu

Photo : YONHAP News

Korea Selatan akan menghadapi Portugal dalam pertandingan terakhir grup Piala Dunia FIFA 2022 di Qatar pada pukul 24.00 Sabtu (03/12) waktu Korea.

Tim nasional (timnas) Korea Selatan yang berada di peringkat 28 FIFA memiliki peluang untuk melaju ke babak 16 besar hanya jika berhasil mengalahkan Portugal yang saat ini menempati peringkat pertama Grup H dan berada di peringkat kesembilan menurut peringkat FIFA.

Portugal telah mengamankan satu tempat ke Babak 16 besar, setelah mengalahkan Ghana dengan skor 3-2 dan Uruguay dengan 2-0, berlaga di pertandingan hari Sabtu (03/12) besok dengan telah mengantongi enam poin.

Korea Selatan menahan imbang Uruguay tanpa gol di pertandingan pertama grup, tetapi kalah 2-3 dari Ghana di pertandingan kedua, sehingga saat ini baru mengamankan satu poin dengan selisih gol minus satu.

Pelatih tim Korea, Paulo Bento, mengatakan dalam konferensi pers bahwa timnas Korea akan melakukan yang terbaik dalam menghadapi tim Portugal yang kuat.

Pemain belakang andalan Korea Selatan, Kim Min-jae, masih berjuang dengan cedera pada betis ya, tetapi turut hadir dalam latihan pada hari Kamis (01/12), sementara pemimpin timnas Portugal Fernando Santos mengatakan pada hari Kamis (01/12) bahwa terdapat kemungkinan 50-50 pemain bintang Cristiano Ronaldo akan bermain dalam pertandingan melawan Korea Selatan.

Untuk dapat masuk ke babak gugur untuk pertama kali setelah 12 tahun, timnas Korea Selatan 'Taegeuk Warriors' bukan hanya harus mengalahkan Portugal tetapi juga mengharapkan kemenangan Uruguay melawan Ghana.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >