Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Politik

Pemilu Legislatif Korsel di AS dan Kanada Dibatalkan Akibat COVID-19

Write: 2020-03-30 15:21:36Update: 2020-03-31 11:13:27

Pemilu Legislatif Korsel di AS dan Kanada Dibatalkan Akibat COVID-19

Photo : KBS News

Pemilihan umum (pemilu) legislatif Korea Selatan di Amerika Serikat (AS) dan Kanada gagal dilaksanakan akibat menyebarnya COVID-19. 

Komite Pemilihan Umum Korea pada hari Senin (30/03/20) mengatakan bahwa pemilu legislatif 15 April di 41 kantor perwakilan diplomatik Korea Selatan di 25 negara tidak akan digelar, termasuk 12 kantor perwakilan di seluruh AS dan empat kantor perwakilan di Kanada. 

Sebelumnya pemilu di negara-negara lain juga telah dibatalkan antara lain Belgia, Belanda, Ceko, Selandia Baru, Malaysia, India, Uni Emirat Arab, Israel, Yordania dan Filipina. 

Periode pemilihan untuk warga negara Korea Selatan di luar negeri rencananya berlangsung pada tanggal 1-6 April, namun sekitar 80.500 orang tidak dapat memberikan suara mereka dalam pemilu legislatif tahun ini. 

Angka tersebut menguasai 46,8 persen dari total warga Korea Selatan yang memenuhi syarat untuk memberikan suara di luar negeri yakni 171.959 orang.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >