Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Karya Seni Monet 'Water Lilies' Dipamerikan dalam Pameran Koleksi Seni Mendiang Lee Kun-hee

Write: 2022-04-28 14:57:53

Thumbnail : KBS News

Keluarga mendiang pemilik perusahaan Samsung Lee Kun-hee telah menyumbangkan sebanyak 23.000 aset budaya dan karya seni ke negara pada tahun lalu.

Sebagian telah dipamerkan pada tahun lalu dan sebagian lainnya dijadwalkan dipamerkan pada tahun ini.

Dalam pameran tahun ini, lukisan 'Water Lilies' karya Claude Monet, sang maestro impresionisme, akan dipublikasikan untuk pertama kalinya.

Batas antara air dan bunga teratai tidak tampak dalam maha karya tersebut. Karya seni yang disebut Monet sebagai "pemburu cahaya" ini membantunya mengatasi kepedihan kehilangan penglihatannya.

Dari 250 seri  'Water Lilies' yang dilukis oleh Monet, karya yang dipamerkan kali ini merupakan satu-satunya karya yang ada di Korea Selatan.

Selain itu juga dipamerkan krya seni dengan sentimen Korea yang unik dari Kim Whanki, maestro seni lukis abstrak Korea, sebuah lukisan bulan yang bersentuhan dengan guci porselen putih abad ke-18.

Ketika kita bersama, dipenuhi dengan relaksasi seolah-olah kita menjadi pusat alam semesta, dan gambar seseorang yang mendongakkan kepala dengan penuh kegembiraan karena bertemu dengan keluarganya.

Keluarga adalah inspirasi seni yang tak lekang oleh waktu.

Karya seni yang didonasikan juga termasuk karya Jeong Yak-yong yang ditulis ketika dia diasingkan ke Gangjin. Karya itu mengandung perasan seorang anak yang mengkhawatirkan ayahnya.

Sejumlah 350 koleksi karya seni mendiang Lee Kun-hee tengah menanti penontonnya.

Selain karya seni lukis zaman modern yang terkenal, berbagai jenis aset budaya berharga lainnya juga akan dipamerkan mulai dari patung Buddha dari zaman Tiga Kerajaan hingga pembakar dupa di masa Kerajaan Goryeo.

Salah seorang ahli di Museum Nasional Korea, Lee Jae-ho, mengatakan bahwa aset budaya dan karya seni yang didonasikan oleh mendiang Lee mencakup berbagai genre dan era yang sangat beragam, sehingga pameran yang dirancang tersebut berfokus untuk menunjukkan keragaman itu.

Aset-aset budaya dan karya seni yang didonasikan Lee dapat dinikmati oleh masyarakat umum dalam pameran yang akan berlangsung hingga 28 Agustus.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >