Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Pengorbit Bulan Korsel Danuri akan Masuk Orbit Bulan pada 17 Desember

Write: 2022-12-15 12:04:32

Thumbnail : KBS News

Pengorit bulan pertama Korea Selatan, Danuri, memasuki orbit bulan pada Sabtu (17/12) subuh.

Kementerian Sains, Teknologi, Informasi dan Telekomunikasi bersama Institut Penelitian Ruang Angkasa Korea (KARI) menyampaikan bahwa Danuri akan mendekati jarak 108 km dari bulan pada subuh hari Sabtu (17/12).

Danuri akan melakukan manuver pertama untuk masuk ke orbit bulan pada Sabtu pukul 02.45. 

Manuver masuk ke orbit bulan pertama ini merupakan salah satu tugas yang paling sulit dalam proses eksplorasi Danuri.

Agar Danuri dapat ditangkap secara stabil oleh gravitasi bulan, kecepatan Danuri harus dikurangi untuk mencapai posisi target secara akurat.

Jika kecepatannya terlalu cepat, maka Danuri dapat melewati bulan, sedangkan jika kecepatannya terlalu lambat, kemungkinan akan terjatuh di bulan.

Danuri yang bergerak dengan kecepatan 8.000 kilometer per jam akan mengoperasikan pendorong selama sekitar 13 menit agar dapat mengurangi kecepatannya menjadi 7.500 kilometer per jam dan masuk ke orbit bulan.

Apabila Danuri berhasil melakukan manuver pertama untuk masuk ke orbit bulan, maka kemudian akan dilakukan empat lagi manuver masuk ke orbit bulan sebelum Danuri mengorbiti bulan dalam jarak 100 kilometer.

Setelah Danuri memasuki orbit misi, uji coba akan dilakukan pada Januari tahun depan. Kemudian setelah uji coba tersebut, Danuri akan melakukan eksplorasi bulan selama satu tahun.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >