Isu

Home > Isu

Kandidat Calon Presiden Dari Masing Masing Partai Telah Ditetapkan

Isu Sepekan2017-04-09
Kandidat Calon Presiden Dari Masing Masing Partai Telah Ditetapkan

Partai Rakyat memilih mantan Ketua bersama partai, Ahn Cheol-soo sebagai kandidat presiden pada tanggal 4 April lalu. Dengan demikian, kandidat presiden dari setiap partai telah dipilih.

Moon Jae-in dari Partai Demokrat Korea, Shim Sang-jeong dari Partai Keadilan, Yoo Seung-min dari Partai Kebenaran, Hong Joon-pyo dari Partai Kebebasan Korea telah dipilih sebagai calon presiden, dan mantan Ketua Komite Darurat Partai Demokrat Korea Kim Jong-in juga ikut mencalonkan diri.

Dengan demikian, 5 orang kandidat, Moon Jae-in, Ahn Cheol-soo, dan Shim Sang-jeong dari partai oposisi, dan Hong Joon-pyo serta Yoo Seung-min dari kelompok konservatif akan bersaing ketat untuk pemilihan presiden yang berlangsung tanggal 9 Mei mendatang.

Bahkan, Kim Jong-in mendapat perhatian karena dirinya bersedia bergabung dengan pihak yang melawan Moon Jae-in.

Moon Jae-in yang mendapat dukungan terbanyak dalam berbagai jjak pendapat menjalankan strategi untuk mempertahankan kondisi saat ini sehingga berusaha menarik kaum pendukung mantan Ketua Komite Darurat Partai Demokrat Korea.

Rasa percaya diri Ahn Cheol-soo juga semakin meningkat sejalan dengan perkembangan dukungan terhadap dirinya dalam jajak pendapat baru-baru ini. Nampaknya Ahn akan bersaing ketat dengan Moon Jae-in, artinya, Ahn akan berusaha membangun koalisi dengan calon-calon dari partai lain.

Sementara itu Hong Joon-pyo dan Yoo Seung-min sedang bersaing di dalam kelompok konservatif sehingga Hong akan menghadapi Moon, Ahn, dan Shim setelah menjadi satu-satunya calon dari kubu konservatif. Sedangkan Yoo akan bersaing dengan Moon dan Ahn setelah menjadi satu-satunya calon dari kelompok konservatif.

Hingga saat ini, Moon Jae-in masih memimpin persaingan dan Ahn Cheol-soo terus berusaha mengejar Moon. Calon-calon lain yang mendapat dukungan rendah sedang mencari cara untuk menang dalam Pilpres.

Berita Terbaru