Warta Berita

Semenanjung Korea, A to Z

Mengenal Korea Utara

Animasi di Korea Utara

2019-11-21

© KBS

Sejarah animasi Korea Utara dimulai pada tahun 1957, dari sebuah studio animasi “Studio film animasi 26 April Chosun” yang kemudian menjadi SEK Studio. Korea Utara mulai memproduksi karya animasi dengan sungguh-sungguh pada tahun 1960-an. Almarhum pemimpin Kim Jong-il, yang dikenal sebagai penggemar film, menginstruksikan produksi film dalam negeri mulai pertengahan tahun 1970-an. Upaya itu berkontribusi pada pengembangan animasi pada tahun 1980-an, ketika negara itu memproduksi lebih dari 20 film animasi dalam setahun.


Tentunya layak disebutkan bahwa kualitas serial animasi negara ini cukup tinggi. Film animasi Korea Selatan pada tahun 1980-an menggunakan delapan hingga 16 frame per detik, sementara animasi “Rakun Pandai” dibuat dengan 24 frame per detik, seperti film Disney. Sekarang kami mengerti animasi Korea Utara telah mencapai standar dunia dalam teknik produksinya. Bahkan Korea Utara mulai melakukan subkontrak untuk studio animasi di luar negeri sejak awal tahun 1980-an. Menurut media China, SEK Studio mengoperasikan sebanyak 11 tim produksi di dalam negerinya dan sejauh ini telah memproduksi lebih dari 250 karya animasi asing. 


Korea Utara juga telah berkolaborasi dengan Korea Selatan dalam produksi animasi. Produksi bersama yang sukses antara kedua Korea adalah “Permaisuri Shim Chung,” dan “Pororo si Penguin Kecil.” Animasi diharapkan memberi kesempatan bagi kedua Korea untuk bergandengan tangan jika dan ketika pertukaran lintas-perbatasan dilanjutkan.

Berita Terbaru