Warta Berita

Semenanjung Korea, A to Z

Berita Utama

Korsel Laporkan Tambahan 34 Kasus COVID-19 pada 11 Agustus

Warta Berita2020-08-11

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea (Korea Centers for Disease Control and Prevention, KCDC) menyatakan bahwa hingga Selasa (11/08/20) dini hari, terdapat tambahan 34 kasus COVID-19 di Korea Selatan sehingga total kumulatif kini mencapai 14.626 kasus.

Di antara tambahan kasus tersebut, 23 kasus adalah infeksi lokal sementara 11 lainnya berasal dari luar negeri. Kasus infeksi lokal terus bertambah akibat penularan di dua gereja di kota Goyang dan sebuah gereja di kota Gimpo. 

Sementara itu, klaster yang berasal dari toko-toko di Pasar Namdaemun, Seoul terus bertambah hingga mencapai 9 orang. 

Sebanyak 215 orang pedagang dan pengunjung pasar tersebut telah melakukan pemeriksaan COVID-19 dan 205 orang di antaranya dikonfirmasi negatif sementara yang lain masih menunggu hasil pemeriksaan. 

Otoritas kesehatan menyatakan bahwa apabila kasus baru terus bermunculan akibat klaster pertemuan skala kecil di gereja, maka pihaknya akan kembali memperketat protokol pencegahan COVID-19.

Ditambahkan pula, pemerintah terus berdialog dengan komunitas medis mengenai peningkatan kuota mahasiswa kedokteran dan mempersiapkan agar layanan medis masyarakat tidak bermasalah apabila para dokter di daerah melakukan aksi mogok kerja mulai tanggal 14 Agustus mendatang.

[Photo : YONHAP News]

Berita Terbaru