Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Wisata

Pasar Ikan Noryangjin

2019-02-21

© NORYANGJIN FISHRIES WHOLESALE MARKET

Pasar ikan Noryangjin merupakan pasar ikan terbesar di kota Seoul. Pasar ini terletak di daerah Dongjak-gu di bagian selatan Seoul. Untuk menuju ke pasar ikan ini kita akan menaiki subway jalur 9 lalu turun di Stasiun Noryangjin. Setelah keluar dari pintu 7, kemudian berjalan kaki sekitar 50 meter, kita akan sampai jalan bawah tanah menuju pasar ikan Noryangjin. 


Pasar ikan Noryangjin pertama dibuka pada masa Penjajahan Jepang tahun 1927 dengan nama Pasar Ikan Gyeongseong Susan, yang lokasinya berdekatan dengan Stasiun Kereta Api Seoul.


Pada tahun 1971 pasar ini berganti nama dan direlokasi ke tempatnya saat ini dan tetap bertahan sebagai pasar grosir perikanan paling besar. Pada tahun 2016 bangunan pasar ini direnovasi secara modern sehingga menjadi lebih bersih dan nyaman.


Pasar yang buka 24 jam buka ini menempati area seluas 66 ribu meter persegi dengan lebih dari 700 toko dan melayani 15 ribu pembeli setiap harinya. Volume transaksi harian lewat kegiatan lelang tercatat sekitar 330 ton hasil laut dengan nilai 1 miliar won dan volume transaksi per tahunnya mencapai 100 ribu ton.


© NORYANGJIN FISHRIES WHOLESALE MARKET

Pasar ikan Noryangjin memiliki lebih dari 830 jenis hasil laut dengan produk yang masih hidup atau beku.


Begitu memasuki pasar ini, kita akan mencium aroma laut yang sangat kuat. Pasar ini penuh dengan akuarium-akuarium berisikan ikan hasil tangkapan. Kita bisa membeli ikan dalam jumlah yang banyak atau hanya beberapa kilogram saja. 


Namun, kebanyakan ikan di pasar ini dijual secara grosir lewat lelang. Lelang di pasar ini umumnya dimulai pada pukul 01.00 pagi untuk produk kerang, 01.30 untuk produk ikan beku dan 03.00 untuk ikan hidup. Kalau mengunjungi pasar ini pada jam-jam tersebut, Anda bisa menyaksikan proses lelang yang menarik.


Tentu saja harga ikan di pasar ikan Noryangjin ini 30 persen lebih murah dibandingkan di supermarket. Bahkan di pasar ini Anda bisa menawar harganya.


Bagi penyuka makanan seafood, pasar ikan Noryangjin adalah surga. Kakau membeli ikan di pasar ini, Anda memiliki opsi untuk langsung memasakna di salah satu restoran di lantai dua dan lantai bawah. Dengan biaya tambahan untuk dimasak, Anda bisa menikmati masakan hasil laut yang Anda belanjakan dalam bentuk bakar, goreng, atau direbus.


Kalau ke pasar ikan Noryangjin, cobalah cicipi makanan ‘hwae’, hidangan berupa irisan ikan mentah. Berbeda dengan sashimi Jepang, hwae ini biasanya dimakan dengan saus gochujang yang manis dan pedas. Setelah memakan hwae, Anda biasanya dihidangkan semangkuk sup ikan yang dibuat dari bagian kepala, ekor dan tulang ikan yang disisakan setelah mengiris daging ikan untuk dijadikan hwae. Sup ini sangat cocok disajikan dengan nasi putih.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >