Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Politik

Partai Berkuasa dan oposisi Sepakati Jadwal Sesi Reguler Parlemen

Write: 2022-08-19 16:47:51Update: 2022-08-19 17:21:20

Partai Berkuasa dan oposisi Sepakati Jadwal Sesi Reguler Parlemen

Photo : YONHAP News

Partai berkuasa dan oposisi di Korea Selatan menyepakati jadwal sesi resmi parlemen tahun ini pada hari Jumat (19/08). 

Partai berkuasa Partai Kekuatan Rakyat dan partai oposisi utama Partai Demokrat telah menyepakati jadwal sesi resmi parlemen selama 100 hari mulai tanggal 1 September hingga 9 Desember. 

Majelis Nasional Korea akan menggelar upacara pembukaan pada tanggal 1 September, serta pidato komite negosiasi partai berkuasa dan oposisi akan digelar pada tanggal 6 dan 7 September dengan diawali pidato dari Partai Demokrat pada tanggal 6 September. 

Sesi pertanyaan terhadap pemerintah akan berlangsung selama empat hari mulai anggal 19-22 September mendatang, serta audit dan inspeksi Majelis Nasional dilaksanakan mulai tanggal 4-24 Oktober. 

Sidang paripurna untuk meloloskan berbagai agenda dalam sesi reguler parlemen dimulai pada 27 September, kemudian pada 27 Oktober, 11 November, 24 November, 1 Desember, 2 Desember, dan 8 Desember. 

Partai berkuasa dan oposisi akan mengadakan sidang paripurna dalam sesi parlemen tambahan pada tanggal 30 Agustus, sebelum pembukaan sesi reguler parlemen untuk meloloskan berbagai rancangan undang-undang.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >