Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Domestik

Awal Juli, Kasus Harian COVID-19 di Korsel Meningkat

Write: 2022-07-01 15:37:13Update: 2022-07-01 15:40:26

Awal Juli, Kasus Harian COVID-19 di Korsel Meningkat

Photo : YONHAP News

Jumlah kasus harian baru COVID-19 yang terkonfirmasi di Korea Selatan hingga Jumat (01/07) dini hari mencapai 9.528 kasus, termasuk 146 penularan dari luar negeri. Jumlah kasus hari Jumat ini meningkat 2.300 kasus daripada hari Jumat pekan sebelumnya. 

Adapun jumlah kasus harian rata-rata selama sepekan ini bertambah 930 kasus dibandingkan sepekan sebelumnya. 

Otoritas kesehatan menyatakan akan ada kemungkinan penyebaran kembali virus COVID-19 dalam waktu dekat karena indeks angka reproduksi penularan virus mencapai nilai 1. 

Pemerintah pun menyatakan akan menambah jumlah lembaga perawatan yang dapat melakukan tes COVID-19, perawatan tatap muka, pemberian preskripsi obat, dan lainnya sebanyak 10 ribu unit. 

Selain itu, mulai tanggal 1 Juli, nama rumah sakit dan lembaga perawatan COVID-19 akan diganti menjadi “Pusat Perawatan Pasien Organ Pernapasan”. 

Otoritas kesehatan juga turut meminta kepada kalangan lanjut usia untuk kembali divaksinasi.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >