Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Robot Kecerdasan Buatan Bertugas Cegah Penyebaran Penyakit

Write: 2022-01-20 15:47:38

Thumbnail : YONHAP News

Sebuah teknologi robot pintar dengan kecerdasan buatan dikembangkan untuk dapat dipakai mencegah penyebaran penyakit di fasilitas-fasilitas publik dalam ruangan.

Teknologi robot itu akan berguna di tengah peningkatan pentingnya sterilisasi pencegahan penyebaran penyakit akibat COVID-19.

Korea Institute of Machinery and Materials mengembangkan robot pintar dengan kecerdasan buatan untuk melakukan sterilisasi pencegahan penyebaran penyakit di ruangan fasilitas publik, seperti restoran dan kafe.

Melalui CCTV yang dipasang di toko, robot tersebut dapat mengenali orang-orang yang berada di dalam ruangan dan menganalisis informasi terkait virus secara real time, lalu melakukan sterilisasi pencegahan penyebaran penyakit secara otomatis.

Efisiensi teknologi robot tersebut tinggi karena dapat melakukan pencegahan penyebaran penyakit dengan cepat dan tepat setelah mengidentifikasi ruangan yang dipadati virus.

Karena mudah ditempatkan di fasilitas komersial, maka diharapkan robot itu akan dapat menjaga pelaksanaan kegiatan sehari-hari masyarakat sembari menurunkan risiko penyebaran penyakit menular.

Korea Institute of Machinery and Materials berencana menempatkan robot yang dikembangkannya tersebut di fasilitas-fasilitas yang digunakan oleh masyarakat setelah verifikasi dilakukan dalam tahun ini.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >