Skip to content

Berita

Upaya Terkahir Timnas Korsel dalam Babak Penyisihan Olimpiade Tokyo

Dimuat
2021.05.27 (14:01)
Upaya Terkahir Timnas Korsel dalam Babak Penyisihan Olimpiade Tokyo

Photo : YONHAP News

Tim nasional Korea Selatan melakukan usaha terakhir untuk mengamankan tiket ke Olimpiade Musim Panas Tokyo. 

Menurut Komite Olahraga dan Olimpiade Korea (KSOC), hingga hari Rabu (26/05), 58 hari menjelang pembukaan Olimpiade pada tanggal 23 Juli mendatang, sejumlah 186 orang atlet Korea Selatan telah memenangkan hak untuk berkompetisi dalam 85 perlombaan di 23 cabang olahraga.

Setelah berkonsultasi dengan federasi internasional untuk seluruh perlombaan olahraga, Komite Internasional Olimpiade (IOC) memutuskan menyelesaikan babak penyisihan Olimpiade pada tanggal 29 Juni.

KSOC memperkirakan sekitar 200 hingga 210 orang atlet Korea Selatan akan berpartisipasi dalam Olimpiade Tokyo.
TOP