
Korea Utara pada hari Jumat malam (19/1/2018) menyatakan pembatalan pengiriman rombongan pendahuluan untuk memeriksa lokasi dan fasilitas terkait pertunjukan rombongan seni Korut, yang direncanakan pada hari Sabtu (20/1/2018).
Kementerian Unifikasi menyatakan bahwa pemberitahuan itu disampaikan melalui surat pada hari Jumat sekitar pukul 10.00 malam tanpa menyebutkan alasannya.
Kementerian Unifikasi berencana mencari tahu tentang alasan pembatalan tersebut melalui saluran komunikasi Panmunjeom yang tetap beroperasi pada akhir pekan.
Sebelumnya, Korut berencana untuk mengirimkan rombongan seni pendahuluan yang dipimpin ketua orkes Samjiyon, Hyon Song-wol pada tanggal 20 Januari dan Korsel menyetujuinya.
Pengiriman rombongan seni pendahuluan itu telah disepakati pada pertemuan tingkat kerja antara Korsel dan Korut pada tanggal 15 Januari lalu.