Paralimpiade PyeonChang Melanjutkan Keharuan Olimpiade PyeongChang
2018-02-26

Warta Berita


Olimpiade Musim Dingin PyeongChang telah berakhir, namun sebuah olimpiade lainnya telah menunggu, yaitu Paralimpiade PyeongChang.

Paralimpiade PyeongChang yang akan diikuti sekitar 1.500 atlet dari 50 negara  akan berlangsung selama 10 hari mulai tanggal 9 Maret mendatang.

Korea Selatan menghadirkan 36 atlet untuk seluruh 6 cabang olahraga dan menargetkan masuk 10 peringkat teratas.

Atlet Nordic Ski Shin Eui-hyeon diharapkan akan memperoleh medali emas yang pertama dalam sejarah Paralimpiade Musim Dingin Korsel. Hoki Es Korsel juga diharapkan akan mendapatkan medali dalam paralimpiade.

Korea Utara akan mengirim 2 orang atlet Ski Nordic dalam Paralimpiade PyeongChang.

Kontingen Korut akan dipimpin oleh Ketua Asosiasi Olahraga Penyandang Cacat Korut, Ree Bun-hee yang pernah meraih medali emas bersama dengan pemain tenis meja Korsel terkenal, Hyun Jeong-wha pada Kejuaraan Tenis Meja Dunia pada tahun 1991.
Go Top