Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Gaya Hidup

Makanan pencegah kanker

2016-03-24

Makanan pencegah kanker
Dalam kehidupan sehari hari, ada banyak sekali makanan yang dapat kita konsumsi, mulai dari buah-buahan, sayur-sayuran, berbagai jenis bumbu hingga berbagai jenis makanan dan minuman yang tidak kita ketahui kandungan serta manfaatnya.

Beberapa makanan ternyata mengandung manfaat untuk mencegah penyakit kanker. Makanan pencegah kanker itu dapat dikonsumsi sehari-hari dan memberikan manfaat yang baik untuk tubuh, terutama dalam mencegah pertumbuhan sel-sel tidak normal pada tubuh kita.

Kanker menjadi salah satu penyakit mematikan yang ditakuti. Sebelum terkena penyakit ini, ada baiknya, kita mencegahnya sebisa mungkin dan salah satu langkah termudah yang dapat kita lakukan adalah mengonsumsi makanan pencegah kanker.

Dalam kesempatan ini kami coba menunjukkan beberapa makanan yang dapat dimanfaatkan dalam mencegah kanker itu.

Tomat adalah makanan yang cukup mudah didapat. Sayur ini memiliki antioksidan yang sangat berguna, seperti lycopene, yang membantu pengendalian kanker prostat. Tomat lebih baik dikonsumsi mentah atau dibuat jus.

Sementara itu pada uji laboratorium, teh hijau mampu memperlambat atau mencegah perkembangan kanker di usus besar, hati, payudara, dan prostat. Efeknya juga sama dengan di jaringan paru-paru dan kulit. Pada penggunaan jangka panjang, teh juga dapat menurunkan resiko kanker kandung kemih, perut dan pankreas.

Bawang putih mengandung banyak allyl sulfur yang membantu mencegah pembentukan dan pengaktifan nitrosamine dalam tubuh dan memblokir zat-zat karsinogen yang berbahaya bagi tubuh. Selain itu bawang putih juga mengandung zat aktif seperti vitamin A, B, C, kalsium, potassium, besi, karoten dan selenium. Komponen-komponen ini dapat mencegah mutasi gen, menghambat pertumbuhan sel kanker, memperbaiki struktur DNA yang rusak bahkan merangsang sel kanker untuk membunuh dirinya.

Sayuran Organik juga sangat baik untuk dikonsumsi agar terhindar dari penyakit kanker karena sayuran hijau organik tidak mengandung pestisida sehingga mampu membantu melawan kanker.

Buah beri merupakan sumber vitamin C yang kaya. Beri mengandung asam ellagic yang membunuh sel-sel kanker. Mereka memiliki jumlah antioksidan tertinggi di antara semua buah.

Selain yang kami anjurkan ini, memang ada banyak jenis makanan yang bermanfaat untuk mencegah kanker dan membuat kita hidup sehat. Jika Anda sudah mengetahui makanan pencegah kanker apa saja yang mudah dikonsumsi dan mudah didapatkan maka tidak ada salahnya untuk terus mengonsumsi makanan tersebut.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >