Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Gaya Hidup

Enam Jenis Makanan Khusus Kaum Wanita

2016-10-13

Enam Jenis Makanan Khusus Kaum Wanita
Makanan yang baik untuk tubuh sangat dibutuhkan baik oleh pria maupun wanita. Akan tetapi, kondisi tubuh pria dan wanita tidak sama sehingga tentu saja ada makanan yang lebih baik bagi kaum wanita. Sebagian makanan ada yang khususnya yang baik bagi kesehatan wanita untuk mencegah beberapa jenis penyakit seperti Pengeroposan Tulang, kanker payudara, semburan panas pada masa Menopause, dan sebagainya.

Dalam memenuhi kebutuhan energi sehari-hari, kita diminta untuk memilih dan mengonsumsi makanan sehat yang memiliki kandungan gizi tinggi. Makanan yang sehat memang banyak sekali jenisnya. Namun, kita harus mengetahui semua makanan memiliki kandungan yang berbeda dan manfaat yang berbeda pula.

Berikut ini adalah 6 jenis makanan yang membantu kesehatan kaum wanita yang direkomendasikan oleh Foxnews AS.

Buah tomat yang sering kita konsumsi secara langsung atau sebagai bahan tambahan bumbu masak memiliki kandungan lycopene yang berfungsi sebagai pencegah kanker dan juga sangat baik bagi kesehatan mata wanita. Sebab itu dianjurkan untuk mengonsumsi buah tomat yang segar minimal dua buah dalam sehari.
Beberapa jenis buah beri memang terkenal sangat menyehatkan tubuh karena mengandung banyak vitamin C dan asam folat sehingga akan sangat berguna bagi wanita yang berada di usia subur. Selain itu, jenis buah ini juga menawarkan perlindungan anti-oksidan kuat sehingga dapat melindungi jantung dan mencegah penuaan kulit.

Mengkonsumsi 10 gram kacang setiap harinya dapat menjaga kesehatan jantung wanita, apalagi untuk ibu hamil, kandungan protein dalam kacang bisa membantu dalam penyempurnaan tumbuh kembang kandungan.

Ikan salmon memiliki kandungan omega-3 dan juga protein yang baik bagi kaum wanita dan kandungan itu mampu mencegah pikun, menjaga kesehatan mata, dan bahkan memperlambat proses penuaan kulit.

Yogurt Yunani atau Greek yogurt memiliki kandungan kalsium yang sama dengan yogurt biasa, tapi dengan kandungan protein yang dua kali lebih banyak dan gula yang jauh lebih sedikit. Menurut para pakar medis, mengonsumsi banyak protein membantu wanita menurunkan berat badan dan menjaga otot. Kalsium dalam yogurt juga meningkatkan kesehatan tulang.

Kale merupakan sayur super yang kaya akan manfaat kesehatan. Daun kale memiliki hampir semua jenis vitamin, seperti vitamin A, Thiamin, vitamin D, riboflavin, vitamin E, niasin, Vitamin B6, asam folat, vitamin C, kolin, dan vitamin K. Kale juga kaya akan berbagai mineral penting seperti zat besi, mangan, magnesium, dan sebagainya. Oleh karena itu kale dapat mencegah anemia, melancarkan pencernaan, mencegah pembekuan darah, mencegah penyakit liver, dan masih banyak khasiatnya.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >