Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Tokoh

Sekolah alternatif untuk siswa pengungsi Korut yang resmi diakui

2010-04-15

Sekolah alternatif untuk siswa pengungsi Korut yang resmi diakui
‘Sekolah Yeomyeong’, kursus belajar untuk siswa remaja pengungsi Korea Utara terdapat di gunung Nam di pusat kota Seoul. “Yeomyeong,” berarti ‘fajar’ dalam bahasa Korea.
Sekolah Yeomyeong didirikan pada September 2004 oleh sebuah kelompok guru yang selama ini mengajar Kelas Malam untuk pengungsi Korea Utara, yang disebut “Jayuteo”, berarti “tempat pembebasan”. Gereja lokal dan kelompok sipil mendukung pendirian sekolah alternatif. Baru-baru ini, 48 siswa remaja dengan usia awal 20an belajar di sekolah ini.
Selain kurrikulum reguler, sekolah alternatif ini menyajikan kelas menari dan menyanyi lagu tradisional, seni bela diri Taekwondo dan joget untuk membantu siswa membentuk karakter sendiri dan menyesuaikan diri pada budaya Korea Selatan. Sekolah ini juga melakukan pendidikan dengan mempertimbangkan era pasca-unifikasi. Sebenarnya, selama ini para siswa di sini harus menghabiskan banyak waktu untuk menyiapkan ujian kualifikasi sekolah sebelum sekolah alternatif ini mendapat pengakuan pemerintah. Tetapi sekarang, para guru di sini sangat gembira mengajar siswa lebih efektif dan cara pragmatis.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >