Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Film & Drama

Gangnam Blues

2016-03-08

Di tahun 1970 an Gangnam adalah sebuah daerah terpencil. Para petinggi pemerintah Korea Selatan saat itu melihat bahwa Gangnam menyimpan sebuah potensi besar karena posisinya yang strategis, dekat dengan ibukota Seoul dan tak terpisah oleh sungai Han yang besar. Melihat ini, Pemerintah Korea pada masa itu pun berusaha mengambil kebijakan yang mengarah ke pembangunan daerah Gangnam. Daerah Gangnam yang terpencil itu kemudian menjadi ajang rebutan bagi para konglomerat dan petinggi negara, termasuk juga para gangster atau mafia. Dengan segala cara, termasuk dengan menggunakan kekerasan, mereka semua berusaha mendapatkan izin untuk berbisnis atau sejengkal tanah emas di daerah Gangnam tersebut dengan harga murah. Daerah yang semula sepi dan terpencil itu pun seakan-akan jadi sebuah medan perang bersaudara.
Adalah dua orang pemuda bernama Jong Dae dan Yong Gi yang sama-sama yatim piatu dan keduanya seperti saudara sendiri walau gak punya hubungan darah. Dua pemuda yang tinggal di derah terpencil ini hidup dalam lingkungan serba kekurangan dan suatu hari harus melihat daerah tempat tinggalnya dihancurkan. Keduanya pun kemudian terlibat dalam sebuah pergolakan politik yang membuatnya terpisah satu sama lain. Jong Dae kemudian hidup sebagai orang biasa, sementara itu Yong Gi masuk dalam sebuah organisasi kriminal paling berkuasa di Seoul. Sebagai seorang gangster, Yong Gi pun terlibat dalam sebuah perebutan tanah di daerah Gangnam yang juga melibatkan uang dalam jumlah yang sangat besar dan sebuah rencana rahasia dalam pemilihan presiden Korea Selatan yang akan datang. Di tengah-tengah kekacauan inilah Yong Gi dan Jong dae dipertemukan kembali.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >