Ekspo mobil listrik internasional ke-3 akan digelar di Pulau Jeju pada hari Jumat (18/3/2016).
Ekspo mobil listrik yang merupakan satu-satunya di dunia ini, setiap tahun dikunjungi 40 ribu orang pengunjung sejak diadakan untuk pertama kali tahun 2014.
Acara tahun ini merupakan yang paling besar karena dihadiri 145 produsen mobil listrik dari 24 negara.
Pulau Jeju tempat penyelenggaraan ekspo memiliki lapangan uji coba lengkap untuk mobil listrik karena selain dilengkapi dengan infrastruktur setaraf internasional juga kaya dengan energi hijau.
Bahkan, ekspo kali ini lebih memiliki makna bagi Jeju karena pemerintahnya menargetkan pulau Jeju sebagai pulau tanpa karbon dengan mengganti semua mobil di daerah itu dengan mobil listrik hingga tahun 2030.