Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Ekonomi

Jepang Menyetujui Merger Korean Air dan Asiana Airlines

Write: 2024-01-31 16:17:50Update: 2024-01-31 17:27:19

Jepang Menyetujui Merger Korean Air dan Asiana Airlines

Photo : YONHAP News

Upaya penggabungan antara dua maskapai terbesar di Korea Selatan, Korean Air dan Asiana Airlines yang masih berlanjut selama tiga tahun terakhir, baru saja mendapatkan izin dari negara pesaing, Jepang, sehingga hanya meninggalkan persetujuan dari Uni Eropa (EU) dan Amerika Serikat (AS). 

Korean Air mengatakan pada hari Rabu (31/01), bahwa pihaknya telah menerima persetujuan dari Japan Fair Trade Commission (JFTC) mengenai Korean Air untuk mengakuisisi Asiana Airlines. 

Sebelumnya pada bulan Januari tahun 2021, Korean Air menyerahkan data penjelasan terkait kepada pihak berwenang Jepang. Namun pihak Jepang terus menyerukan langkah perbaikan rute-rute yang berpotensi akan membatasi persaingan, karena meningkatnya pangsa pasar pada jalur Korea Selatan dan Jepang, saat Korean Air, Asiana Airlines, Jin Air, Air Busan dan bahkan Air Seoul terlibat dalam penggabungan.  

Demikian Korean Air memaparkan beberapa langkah, termasuk untuk mengecualikan 5 rute dari 12 rute penerbangan Korea dan Jepang yang tidak memiliki risiko terhadap pembatasan persaingan. 

Proses persetujuan dari EU akan jatuh tempo pada tanggal 14 bulan depan, sementara AS tidak memiliki tenggat waktu dan terpisah.

Korean Air telah melaporkan penggabungan dengan Asiana Airlines kepada 14 negara pesaing sejak tanggal 14 Januari tahun 2021, dan 12 negara diantaranya, termasuk Jepang telah menyetujui penggabungan tersebut.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >