Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Politik

Korsel Berikan 26 Juta Dolar Untuk Suriah dan Negara Sekitarnya

Write: 2024-05-28 15:11:35Update: 2024-05-28 15:14:46

Korsel Berikan 26 Juta Dolar Untuk Suriah dan Negara Sekitarnya

Photo : YONHAP News

Pemerintah Korea Selatan menyatakan bahwa pihaknya akan memberikan dana dukungan sebesar 26 juta dolar ke Suriah dan negara sekitarnya yang mengalami krisis akibat perang saudara atau perang sipil yang berlangsung sejak tahun 2011 lalu. 

Koordinator Diplomasi Multilateral Kementerian Luar Negeri Korea Selatan, Kwon Ki-hwan menyatakan hal tersebut dalam Konferensi Brussel ke-8 untuk mendukung Suriah dan negara sekitarnya pada hari Senin (27/05) waktu setempat. 

Dia menyatakan keprihatinan yang mendalam karena krisis kemanusiaan terus terjadi dan semakin serius akibat perang saudara di Suriah yang berlangsung selama lebih dari 13 tahun.

Selain itu, ia juga menekankan untuk pentingnya dalam mencari langkah politik sesuai resolusi nomor 2254 dari Dewan Keamanan PBB, yang mendesak penghentian serangan ke arah fasilitas swasta di Suriah.

Menurut Kantor Koordinasi Urusan Kemanusiaan PBB (UNOCHA), sebanyak 71% di antara 23,46 juta orang penduduk Suriah membutuhkan dukungan kemanusiaan.

Pemerintah Korea Selatan sebelumnya telah berjanji untuk memberikan dukungan sebesar 12 juta dolar di Konferensi Brussel pada tahun lalu. 

Kementerian Luar Negeri Korea Selatan menyatakan bahwa, Korea Selatan akan terus mengambil bagian dalam upaya dunia internasional terhadap wilayah yang mengalami krisis kemanusiaan sebagai salah satu bentuk tanggung jawab komunitas internasional dan negara anggota tidak tetap DK PBB untuk tahun 2024 dan 2025. 

Sementara itu, perang saudara di Suriah awalnya dipicu oleh pemerintahan Bashar al-Assad yang menindas para demonstran yang menuntut pengunduran pemerintahan pada bulan Maret tahun 2011 lalu.

Sebuah badan HAM Suriah memperkirakan, sekitar 500 ribu orang tewas akibat perang sipil tersebut.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >