Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Politik

Presiden Yoon Menggelar Pertemuan Bilateral Dengan Presiden Sierra Leone

Write: 2024-05-31 14:03:48Update: 2024-05-31 14:17:42

Presiden Yoon Menggelar Pertemuan Bilateral Dengan Presiden Sierra Leone

Photo : YONHAP News

Presiden Yoon Suk Yeol memulai diplomasi bilateral secara estafet dengan negara di Afrika yang diawali dengan pertemuan puncak bersama Presiden Sierra Leone, Julius Maada Wonie Bio.
 
Presiden Yoon menggelar pertemuan itu di Kantor Kepresidenan pada hari Jumat (31/05) dengan Presiden Sierra Leone, yang mengunjungi Korea Selatan untuk menghadiri KTT Korea Selatan-Afrika.
 
Pertemuan dua presiden tersebut merupakan kali kedua, setelah pertemuan pertama mereka di sela-sela pembukaan sidang Majelis Umum PBB pada bulan September tahun lalu.
 
Kedua presiden kemudian menandatangani nota kesepahaman (MoU) untuk kerangka kerja dalam mengaktifkan investasi perdagangan bilateral.
 
Kedua pihak juga menyepakati untuk meningkatkan produktivitas hasil pertanian dan keamanan pangan di Sierra Leone, melalui proyek 'K-rice Belt' yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas beras, memberikan pendidikan teknologi pangan, pertanian, dan masih banyak lagi.

Selain itu, peningkatan kerja sama di Dewan Keamanan PBB mengenai pelaksanaan sanksi terhadap Korea Utara dan masalah HAM Korea Utara, turut disepakati kedua presiden dalam pertemuan ini.

Kantor Kepresidenan Korea Selatan menyatakan bahwa pertemuan puncak antara Korea Selatan dan Sierra Leone bermanfaat untuk meningkatkan kerja sama dengan negara di Afrika yang memiliki nilai penting seperti kebebasan, demokrasi, dan konstitusi dengan Korea Selatan.
 
Sementara itu, Presiden Yoon dijadwalkan akan menggelar pertemuan bilateral lainnya dengan 25 negara Afrika mulai hari Jumat hingga 5 Juni mendatang, untuk meningkatkan kerja sama strategis dengan negara-negara di Afrika.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >