Ekonomi
Maskapai penerbangan Korsel memasok layanan internet berkecepatan tinggi dalam pesawat terbang dalam tahun ini
Write: 2005-02-18 17:56:30 / Update: 0000-00-00 00:00:00
Para penumpang yang sedang terbang dengan pesawat berbendera Korea Selatan akan bisa mengakses ke e-mail melalui layanan internet berkecepatan tinggi dalam tahun ini.
Departemen Telekomunikasi dan Informasi Korea Selatan tgl. 17 Februari mengizinkan rancanagn distribusi frekuensi untuk perhubungan, sehingga membuka jalan supaya maskapai penerbangan lokal melakukan layanan internet dalam penerbangan.
Sesuai dengan itu, Maskapai penerbangan Korea Selatan, KAL dan ASIANA akan mulai menerapkan layanan terkait pada kelas satu dan seksi bisnis di dalam pesawat sendiri dalam semester pertama tahun ini.
Menurut departemen tersebut, satu kendala utama untuk menerapkan layanan internet dalam pesawat terbang telah diatasi setelah menyelesaikan masalah teknik kemungkinan terganggunya dalam jaringan komunikasi antara pesawat dan menara kontrol.
Pilihan Editor
Politik
2025-12-17 14:17:02
Internasional
2025-12-11 15:37:33
Politik
2025-11-26 14:26:30