Kementerian Pendidikan Korea Selatan mengumumkan bahwa Korean Education Center Indonesia telah resmi dibuka di Jakarta pada Selasa (25/11).
Lembaga ini didirikan untuk mendukung identitas budaya dan pendidikan warga Korea Selatan di perantauan. Saat ini, ada sebanyak 27.300 warga Korea Selatan tinggal di Indonesia.
Selain itu, fasilitas ini juga mempromosikan studi di Korea Selatan dan berperan sebagai pusat pengajaran bahasa Korea. Minat masyarakat Indonesia terhadap Korea dinilai terus meningkat berkat popularitas Hallyu.
Melalui dua faktor tersebut, Kementerian Pendidikan tidak hanya membuka Korean Education Center, tetapi juga berencana mendirikan Pusat Promosi Mahasiswa Asing. Lembaga ini akan fokus untuk mengajarkan bahasa korea serta menarik minat mahasiswa Indonesia untuk melanjutkan studi di Korea Selatan.
Menteri Pendidikan Korea Choi Kyo-jin menyampaikan komitmennya untuk memberikan dukungan penuh agar Korean Education Center di Indonesia dapat berkembang menjadi pusat pertukaran pendidikan internasional.
Secara global, kini terdapat 47 Korean Education Center di 22 negara. Korean Education Center pertama kali didirikan di Jepang tahun 1960-an dan kini sudah menyebar hingga ke kawasan Asia Tenggara, seperti Indonesia, Thailand, dan Vietnam.