Grup BTS akan memulai konser tur dunia pada bulan April mendatang.
Agensi mereka pada Rabu (14/01) merilis poster resmi BTS World Tour 2026.
Konser pertamanya diadakan di Stadion Utama Goyang pada 9 April dan telah mengonfirmasi 79 pertunjukan di 34 kota di wilayah Asia, Eropa, serta Amerika Utara.
Ini merupakan jumlah pertunjukan terbanyak dalam satu tur bagi penyanyi K-pop. Skala tur ini diprediksi akan semakin besar karena ada rencana penambahan jadwal konser di Jepang dan Timur Tengah.
Konser BTS kembali digelar setelah terakhir diadakan pada tahun 2022.
BBC Inggris menilai konser tur BTS sebagai salah satu acara terbesar di industri pertunjukan tahun ini, dan memperkirakan bahwa BTS akan meraup pendapatan lebih dari 1 miliar dolar AS atau sekitar 1,4 triliun won.