Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Ekonomi

Pemerintah Seoul Siapkan 60.000 Unit Perumahan di Wilayah Metropolitan Seoul

Write: 2026-01-29 13:08:36Update: 2026-01-29 16:57:36

Pemerintah Seoul Siapkan 60.000 Unit Perumahan di Wilayah Metropolitan Seoul

Photo : YONHAP News

Pemerintah telah mengumumkan rencana untuk menyediakan sekitar 60.000 unit perumahan di lahan publik di kawasan perkotaan wilayah ibu kota.

Pada Kamis (29/01), pemerintah mengumumkan rencana untuk memperluas pasokan perumahan perkotaan, dengan menjelaskan lokasi dan skala proyek tersebut.  

Dari total pasokan, Seoul akan mendapatkan 32.000 unit, atau 53,3 persen; Provinsi Gyeonggi akan menerima 28.000 unit, atau 46,5 persen; dan Incheon akan menerima 100 unit, atau 0,2 persen.

Menurut pemerintah, sebagian besar lokasi tersebut berada di dekat pusat transportasi utama dan sudah dilengkapi dengan infrastruktur pendidikan dan budaya.

Lokasi-lokasi tersebut meliputi Distrik Bisnis Internasional Yongsan di Seoul; LetsRun Park Seoul dan Komando Kontraintelijen Pertahanan di Provinsi Gyeonggi; Klub Golf Taereung di Distrik Nowon Seoul; bagian dari Seongnam, Provinsi Gyeonggi; dan Institut Analisis Pertahanan Korea di kawasan Dongdaemun Seoul.

Pemerintah berencana memulai konstruksi di setiap lokasi antara tahun 2027 dan 2030, setelah berkonsultasi dengan lembaga terkait dan setelah pemindahan fasilitas.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >