Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

AS Lakukan Uji Coba Rudal Jarak Menengah Segera Setelah Menarik Diri dari INF

Write: 2019-08-20 10:04:02

Thumbnail : YONHAP News

Amerika Serikat (AS) melakukan uji coba rudal jelajah jarak menengah, 15 hari setelah negaranya menarik diri dari Perjanjian Pembatasan Senjata Nuklir Jarak Menengah (INF) yang merujuk pada larangan produksi, pengujian dan pemasangan rudal jarak pendek dan menengah secara menyeluruh. 

Kementerian Pertahanan AS mengatakan dalam pernyataan media pada hari Senin (19/8/19) waktu setempat bahwa pengujian rudal jelajah berbasis darat bertipe konvensional telah dilakukan pada hari Minggu (18/8/19) pukul 14:30 di Pulau San Nicolas, California, AS. 

Kementerian tersebut merilis foto saat pelucuran rudal itu melalui situs internetnya, dengan mengutip bahwa rudal itu jatuh tepat sasaran dengan terbang sejauh lebih dari 500 kilometer. 

Disebutkan pula bahwa informasi yang terkumpul akan memengaruhi perkembangan kemampuan rudal jarak menengah ke depannya bagi Kementerian Pertahanan AS. 

Menyusul penarikan AS dari INF dengan Rusia, AS secara terbuka mengumumkan rencananya untuk memasang rudal jarak menengah di kawasan Asia Pasifik. 

Kementerian Pertahanan AS mengutarakan kepada pihak KBS, bahwa pihaknya belum pernah membahas tentang masalah penempatan rudal jarak pendek dari darat dengan sekutu-sekutunya di Asia. 

Namun ditambahkan bahwa Washington akan berbagi informasi dengan negara-negara aliansinya di Indo-Pasifik untuk rencana pemasangan rudal balistik konvensional berbasis darat dan rudal jelajah.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >