Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Kumpulan Isu

Korsel Masuk Piala Dunia FIFA 10 Tahun Berturut-turut

2022-02-05

Warta Berita

ⓒYONHAP News

Tim nasional sepak bola Korea Selatan lolos ke ajang Piala Dunia FIFA untuk ke-10 kali berturut-turut, setelah kemenangannya dalam pertandingan melawan Suriah pada putaran lanjutan babak kualifikasi grup A wilayah Asia untuk Piala Dunia Qatar 2022.


Tim nasional Korea Selatan masih mempunyai jadwal dua pertandingan dalam putaran lanjutan di babak kualifikasi grup, tetapi dengan poin yang dimiliki, tim Korea Selatan telah dipastikan masuk ke Piala Dunia FIFA 2022 walaupun bahkan jika nantinya kalah dalam dua pertandingan yang tersisa itu.


Tim asuhan Paulo Bento telah mengamankan tiket menuju putaran final Piala Dunia FIFA 2022 setelah memenangkan pertandingan melawan Suriah di Dubai, Uni Emirat Arab, pada hari Selasa (01/02). Kim Jin-su dan Kwon Chang-hoon masing-masing mencetak satu gol bagi tim nasional Korea Selatan dan mengalahkan Suriah dengan skor 2-0.


Tim nasional Korea Selatan telah melakukan 14 kali pertandingan dalam putaran babak kualifikasi kedua dan ketiga, sejak pertandingan pertama di grup H babak kualifikasi kedua wilayah Asia pada September 2019 hingga pertandingan dengan Suriah tersebut.


Namun, perjalanan mereka untuk mendapatkan tiket menuju Piala Dunia 2022 tidak mudah dan membutuhkan waktu dua tahun lima bulan akibat penundaaan jadwal babak kualifikasi yang disebabkan oleh pandemi COVID-19. Tim nasional Korea Selatan kemudian melaju ke babak kualifikasi ketiga di peringkat satu dalam grup dengan 5 kemenangan dan 1 hasil imbang, serta tidak mencatatkan satu kekalahan pun di putaran ketiga babak kualifikasi.


Penyerang Korea Selatan, Son Heung-min dari Tottenham dan Kim Shin-wook dari Lion City, menunjukkan kebolehannya. Keduanya telah mencetak gol terbanyak bagi tim nasional Korea Selatan, dengan masing-masing mencetak 6 gol di babak kualifikasi kedua dan ketiga. Son mencetak tiga gol dalam enam pertandingan di babak kualifikasi kedua dan tiga gol di babak kualifikasi terakhir. Sementara Kim yang tidak bermain di babak kualifikasi ketiga mencetak enam gol di babak kualifikasi putaran kedua.


Selain kedua pemain tersebut, Kwon Chang-hoon juga telah mencetak empat gol, Hwang Hee-chan mencetak tiga gol, dan Hwang Ui-jo mencetak dua gol.


Sementara tim nasional Korea Selatan mencetak 22 gol di babak kualifikasi putaran kedua, para pemain di lini belakang berhasil melakukan pertahanan dengan hanya kebobolan satu gol saja. Pada babak kualifikasi putaran terakhir pun, para pemain lini belakang hanya kebobolan dua gol, sementara tim nasional Korea Selatan berhasil menyarangkan 11 gol ke gawang lawan.


Tim nasional Korea Selatan masuk dalam Piala Dunia untuk pertama kalinya di Piala Dunia Swiss 1954 dan mencetak gol pertama di Piala Dunia Meksiko 1986. Sejak itu, Korea Selatan terus berhasil masuk ke Piala Dunia sebanyak 10 kali berturut-turut. Pada Piala Dunia Korea Selatan dan Jepang, tim nasional Korea Selatan berhasil maju ke babak 16 besar untuk pertama kalinya dan meraih peringkat keempat di Asia.


Pekerjaan rumah terpenting bagi tim nasional Korea Selatan untuk Piala Dunia 2022 adalah memperkuat lini pertahanannya. Walau telah mencapai keberhasilan di putaran babak kualifikasi, tetapi masih perlu diperkuat agar mampu menghadapi lawan-lawan yang jauh lebih tangguh di babak final Piala Dunia 2022.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >