Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Korea Utara

Anggaran Pertahanan Korsel Tahun Depan Mengalami Peningkatan Terbesar Sejak Tahun 2009

#Fokus Sepekan l 2017-12-14

Anggaran Pertahanan Korsel Tahun Depan Mengalami Peningkatan Terbesar Sejak Tahun 2009
Anggaran pertahanan Korea Selatan tahun depan dialokasikan sebesar 43,15 triliun won. Jumlah itu naik 7% dibandingkan dengan tahun ini dan juga menjadi kenaikan terbesar sejak tahun 2009. Anggaran 40,4 miliar won lebih banyak dari yang diusulkan oleh pemerintah. Peningkatan anggaran militer dalam jumlah besar menunjukkan realita bahwa ancaman keamanan semakin meningkat akibat pengembangan nuklir dan rudal Korut.

Sebanyak 13,5 triliun won akan dibelanjakan untuk meningkatkan kemampuan pertahanan untuk menanggapi ancaman nuklir dan rudal Korut. Jumlah itu meningkat 10,8% dari setahun sebelumnya. Sebanyak 2,2 triliun won dari anggaran itu akan dialokasikan untuk ‘skema pertahanan tiga poros’, naik 16,4% dari tahun ini. Tiga poros pertahanan merujuk pada sistem serangan yang dirancang untuk menyerang terlebih dahulu lokasi rudal Korut, sistem pertahanan rudal yang bertujuan mencegat rudal Korut, dan skema pembalasan dan hukuman massif Korsel yang dirancang untuk menghukum Korut dengan menembakkan rudal balistik.

Baru-baru ini terdeteksi tanda-tanda kemungkinan tes rudal balistik dari kapal selam SLBM Korea Utara. Sebuah situs khusus Korut di AS melaporkan bahwa pembangunan sebuah tongkang yang digunakan dalam pengujian SLBM di Korut telah dirampungkan, sementara surat kabar Jepang, Tokyo Shimbun melansir bahwa Korut sudah memproduksi beberapa prototipe untuk SLBM baru yang disebut Pukguksong-3. Maka kekhawatiran semakin meningkat atas provokasi tambahan oleh rezim Pyongyang.

Korsel memiliki tugas jangka pendek dan panjang untuk memperkuat aliansi dengan AS, juga mendorong kerja sama dari Cina dalam hal sanksi atas Korut dan mempersiapkan diri untuk dialog ke depan dengan Pyongyang. Kenaikan belanja militer diharapkan akan membantu peningkatan kemampuan militer Korsel dalam menghadapi ancaman nuklir dan rudal Korut.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >