Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Film & Drama

Because it’s the first time

2015-12-01

Tae Oh, Song Yi, Ji Ahn, Hoon, dan Ga Rin adalah teman akrab sejak kecil. Song Yi adalah cinta pertma Tae Oh. Tae Oh adalah anak dari keluarga kaya, yang hidup sendirian di sebuah rumah yang adalah warisan ibunya. Ayah Tae Oh hidup bersama istri barunya.
Sementara Song Yi, sekarang sedang bingung karena ibunya kabur dari rumah dan pergi entah kemana. Song yi akhirnya menitipkan adik pada tantenya, dan dia sendiri bingung harus tinggal dimana. Song Yi pun akhirnya memohon kepada sahabatnya, Tae Oh supaya dia bisa tinggal di rumahnya. Song Yi pun menggelar tenda dan tidur di halaman rumah Tae Oh.
Sahabat mereka lainnya, Ga Rin yang ternyata menyukai Tae Oh sejak kecil. Ga Rin tinggal bersama ayah yang mempunyai salon, namun Ga Rin tidak dapat menerima kenyataan kalau ayahnya sudah meninggal, sehingga dia hidup dengan menganggap kalau ayahnya masih hidup. Ga Rin dianggap anak gila oleh warga sekitar, namun teman-teman tidak pernah meninggalkannya dan berpikir kalau Ga Rin membutuhkan waktu untuk menerima kenyataan ini.
Ji Ahn, seorang mahasiwa yang setiap harinya sibuk bekerja sampingan karena ayahnya mengalami kesulitan. Ji Ahn diam-diam menyukai Song Yi.
Dan terakhir Hoon..yang diusir oleh orangtuanya karena sering bolos kuliah dan sekarang tinggal di rumah Ga Rin.
Tae Oh berusaha mengakhiri cinta pertamanya dengan kencan buta. Dia bertemu dengan Se Hyeon, seniornya di kampus. Se Hyeon semakin lama semakin tertarik dengan Tae Oh, dan mereka pun berpacaran. Selama pacaran, Se Hyeon merasa risih dengan persahabatan Tae oh dan Song Yi..apalagi ketika tahu kalau Song Yi hidup bersama dengan Tae Oh.
Song Yi sendiri diam-diam berpacaran dengan Ji Ahn. Melihat ini, Tae Oh merasakan hal yang aneh pada dirinya. Akhirnya Tae Oh sadar, kalau dia ternyata menyukai Song Yi padahal dia sedang berpacaran dengan Se Hyeon.
Bagaimana ya lika liku cinta dan persahabatan mereka?

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >