Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Domestik

Pemkot Seoul Akan Bangun Kota Vertikal Terbesar di Dunia di Wilayah Yongsan

Write: 2024-02-05 16:23:42Update: 2024-02-05 16:27:26

Pemkot Seoul Akan Bangun Kota Vertikal Terbesar di Dunia di Wilayah Yongsan

Pemerintah Kota Metropolitan Seoul pada hari Senin (05/02) meluncurkan program rencana pembangunan kota vertikal terbesar di dunia yang berlokasi di Distrik Yongsan.

Dirancang oleh pemerintah Seoul, Korea Railroad Corporation, dan Seoul Housing and Communities Corporation, kota masa depan tersebut akan dibangun di atas sebidang tanah dengan luas 500 ribu meter persegi.

Kota yang akan berukuran hampir empat setengah kali lebih besar dari Hudson Yards di New York itu, akan memiliki landmark 100 lantai dan kereta layang sepanjang 1,1 kilometer yang akan dibangun di gedung 45 lantai.

Pembangunan infrastruktur kota tersebut dijadwalkan akan dimulai pada paruh kedua tahun depan, dan para pebisnis serta penghuni akan dapat mulai menempati kawasan itu di awal tahun 2030 mendatang.

Proyek terbaru ini telah menghidupkan kembali rencana pengembangan properti di mana sebuah area yang luas di Yongsan ditetapkan sebagai "Distrik Bisnis Internasional Yongsan" pada tahun 2010 sebelum akhirnya dibatalkan pada tahun 2013 karena berbagai alasan, termasuk kurangnya dana.

Dengan proyek baru ini, Distrik Bisnis Internasional Yongsan akan terlahir kembali sebagai "kota kompak" yang akan dibagi menjadi tiga zona, yaitu zona bisnis internasional, zona kompleks, dan zona pendukung.

Zona bisnis internasional akan menjadi tempat perkantoran dan hotel kelas atas, serta gedung pencakar langit setinggi 100 lantai, sedangkan zona kompleks akan menjadi tempat fasilitas pendukung bisnis dan zona pendukung akan terdiri dari perumahan, fasilitas pendidikan dan budaya.

Kota masa depan tersebut juga akan mencakup taman, serta alun-alun hijau, dengan lengkungan dan koridor.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >