Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Politik

KTT Korsel, Jepang, dan Cina Akan Berlangsung di Seoul 26-27 Mei

Write: 2024-05-23 15:23:20Update: 2024-05-23 16:30:41

KTT Korsel, Jepang, dan Cina Akan Berlangsung di Seoul 26-27 Mei

Photo : YONHAP News

Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Korea Selatan, Jepang dan Cina akan berlangsung di Seoul pada tanggal 26 dan 27 Mei.

KTT itu akan dihadiri oleh Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol, Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida, dan Perdana Menteri Cina Li Qiang.

Direktur Pertama dari Badan Keamanan Nasional, Kim Tae-hyo dalam pengarahan media pada hari Kamis (23/05) mengatakan bahwa KTT itu dilakukan untuk pertama kalinya dalam 4 tahun 5 bulan sejak KTT ke-8 di Chengdu, Cina pada Desember 2019 lalu.

Kim menjelaskan bahwa KTT ini akan menjadi titik balik bagi ketiga negara untuk sepenuhnya memulihkan dan menormalisasi sistem kerja sama mereka, dan juga menjadi kesempatan untuk mengamankan momentum kerja sama praktis yang berorientasi pada masa depan.

Dia melanjutkan, berdasarkan arahan dalam proses persiapan KTT, pemerintah Korea Selatan menyarankan 6 bidang kerja sama utama kepada kedua negara, dengan mempertimbangkan relevansinya dengan kehidupan sehari-hari masyarakat dan permintaan kerja sama dari kedua negara.

Ketiga pemimpin negara berencana akan membahas langkah-langkah kerja sama di berbagai bidang secara mendalam pada pertemuan di Seoul, dan hasilnya akan dimasukkan dalam ‘deklarasi bersama’ ketiga negara.

Selain itu, ketiga negara yang juga merupakan anggota Dewan Keamanan PBB diperkirakan akan membahas isu-isu regional dan internasional, bertukar pendapat dalam menanggulangi krisis kompleks global, serta mengambil peran dalam kontribusi pada perdamaian dan kesejahteraan masyarakat internasional.

Presiden Yoon juga akan menggelar pertemuan dengan PM Li Qiang dan membicarakan peningkatan komunikasi strategis, perluasan kerja sama perdagangan, pembentukan lingkungan investasi di Cina, pertukaran kebudayaan dan sumber daya manusia, hingga membahas kondisi Semenanjung Korea.

Sementara itu, dalam KTT Korea Selatan dan Jepang yang diadakan pertama kali dalam tahun ini, Yoon dan Kishida akan bertukar pendapat tentang langkah-langkah untuk meningkatkan kerja sama yang praktis, kondisi Semenanjung Korea, kerja sama trilateral dengan AS, dan lain sebagainya.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >