Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Politik

Mantan Jaksa Agung Yoon Seok-youl Terpilih sebagai Capres dari Partai Kekuatan Rakyat

Write: 2021-11-05 16:25:13Update: 2021-11-05 20:18:18

Mantan Jaksa Agung Yoon Seok-youl Terpilih sebagai Capres dari Partai Kekuatan Rakyat

Photo : YONHAP News

Mantan Jaksa Agung Yoon Seok-youl terpilih sebagai calon presiden dari Partai Kekuatan Rakyat untuk pemilihan presiden Korea Selatan tahun depan.
 
Pihak partai oposisi utama itu mengumumkan hasil pemungutan suara dalam pemilihan calon presiden dari partainya di Baekbeom Kim Gu Memorial Hall di Seoul pada Jumat (05/11).
 
Yoon terpilih sebagai calon presiden dari Partai Kekuatan Rakyat dengan mengamankan total perolehan dukungan suara sebesar 47,85 persen.
 
Usai pengumuman hasil tersebut, Yoon mengatakan dirinya akan mewujudkan perubahan rezim dan mereformasi dunia politik dengan menyatukan seluruh rakyat.
 
Ia mengatakan pemilihan presiden kali ini adalah duel antara Yoon Seok-youl yang rasional dan Lee Jae-myung yang tidak rasional.
 
Dilanjutkan Yoon bahwa melalui perubahan pemerintahan, dirinya akan mengakhiri politik perpecahan dan kebencian serta korupsi dalam politik.
 
Yoon juga mengemukakan gagasannya untuk menghapus korupsi dan mengaktifkan daya gerak pertumbuhan Korea Selatan, serta menegakkan konstitusi, keadilan dan rasionalisme.
 
Yoon lahir pada tahun 1960 dan sempat menjabat sebagai Ketua Kejaksaan Distrik Pusat Seoul dan Jaksa Agung Korea Selatan. Setelah mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Jaksa Agung, dia kemudian memulai karirnya di dunia politik sebagai kandidat calon presiden dari partai oposisi utama hanya dalam waktu delapan bulan.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >