Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Politik

2 Capres Parpol Korsel Hadiri Pertukaran Korea 2022

Write: 2022-01-03 16:41:27Update: 2022-01-03 16:42:06

2 Capres Parpol Korsel Hadiri Pertukaran Korea 2022

Photo : YONHAP News

Para calon presiden dari dua partai terbesar Korea Selatan menghadiri pembukaan Pertukaran Korea 2022. 

Calon presiden dari partai oposisi utama Partai Kekuatan Rakyat, Yoon Suk Yeol, menunda jadwal resminya untuk hari Senin (03/01) sebagaimana komite pemilihan umumnya dijadwalkan menjalani perombakan, setelah menghadiri pembukaan Pertukaran Korea untuk tahun ini pada pagi hari.

Hal ini dilakukan setelah Kim Chong-in, ketua komite, mengumumkan rekstrukturisasi komite untuk menyesuaikan dengan keinginan masyarakat.

Kim mengatakan kepada para wartawan bahwa pengunduran diri para pemimpin senior komite akan menjadi bagian dari langkah-langkah yang dipertimbangkan.

Langkah itu akibat menurunnya dukungan terhadap Yoon, setelah pengunduran diri Ketua Partai Kekuatan Rakyat, Lee Jun-seok, dari keanggotaan komite tersebut.

Sementara itu, sehubungan dengan upacara pada hari Senin (03/01), calon presiden dari Partai Demokrat, Lee Jae-myung, menyerukan transparansi dan keadilan untuk meningkatkan kepercayaan pasar, dengan mencegah manipulasi sahan, pengontrolan harga, dan lainnya.

Dia berjanji mencari mesin pendorong baru untuk pertumbuhan investasi, termasuk penanganan krisis iklim, pandemi, dan transisi digital untuk normalisasi pasar modal lokal.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >