Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Korsel Mengamankan Hak Eksplorasi Kerak Mangan

Write: 2016-07-21 15:58:30

Korea Selatan mengamankan hak eksklusif untuk mengeksplorasi kerak mangan di wilayah barat samudera Pasifik. 

Pemerintah melaporkan pada hari Rabu (21/7/2016) bahwa Otoritas Dasar Laut Internasional-ISA secara final mengesahkan Korea untuk menangani area seluas 3 ribu kilometer persegi di gunung laut Magellan, belahan barat Pasifik.  

Sekitar 40 juta ton kerak mangan diestimasi tersimpan di area tersebut. Pemerintah berharap sumber mineral itu dapat membantu mengurangi impor mineral Korea Selatan senilai 6 triliun won selama 20 tahun.

Kerak mangan tercipta saat logam di air laut diserap ke dalam gunung laut sedalam 800 hingga 2.500 meter. Sering disebut sebagai "bonanza bawah laut", kerak mangan mengandung beragam logam seperti kobalt, nikel, tembaga dan mangan yang digunakan sebagai bahan baku industri.

Pemerintah Seoul akan menandatangani kontrak eksklusif dengan ISA hingga tahun 2018 dan akan segera melakukan eksplorasi aktif.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >