Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Korea Utara Mengusulkan Pembukaan Proyek Penggalian Bersama Manwoldae

Write: 2018-07-24 10:17:05

Thumbnail : KBS News

Korea Utara akan kembali melaksanakan proyek penggalian bersama antar-Korea pada situs bekas istana kerajaan Goryeo, Manwoldae, di Gaesong. 

Anggota pihak Selatan dari Asosiasi Sejarahwan Antar-Korea mendapat jawaban dari pihak Utara ketika mereka mengadakan pertemuan di China pada tgl.15 Juli lalu. 

Ini adalah pertama kalinya Korea Utara memberikan jawaban, setelah sebelumnya Menteri Kebudayaan Olahraga dan Pariwisata Korea Selatan Do Jong-hwan mengusulkan pertukaran antar-Korea di bidang ilmu pengetahuan saat mengunjungi Pyongyang pada bulan Maret lalu. 

Dua Korea telah 7 kali melaksanakan proyek penggalian Manwoldae sejak tahun 2007, namun mereka menghentikannya pada tahun 2016 akibat uji coba nuklir Korea Utara. 

Apabila kedua Korea melakukan penggalian ke-8, mereka diperkirakan akan melaksanakannya di wilayah barat laut Manwoldae yang belum digali. 

Kementerian Unifikasi juga telah memulai pemeriksaan untuk mengizinkan proyek penggalian tersebut, karena biaya penggalian sebesar 1 miliar won dibebankan kepada Korea Selatan. 

Kementerian juga akan mempertimbangkan apakah proyek tersebut terlepas dari sanksi PBB atas Korea Utara. 

Sementara itu, seorang pejabat pemerintah mengatakan pihaknya akan melaksanakan proyek tersebut setelah membahasnya dengan dunia internasional. 

Sampai saat ini pemerintah Korea Selatan telah menganggarkan dana sebesar 6,8 miliar won dalam proyek penggalian bersama Manwoldae.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >