Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Pejabat Tinggi Korut Dijadwalkan Mengunjungi Korsel pada Pekan Depan

Write: 2018-11-07 11:39:02

Thumbnail : YONHAP News

Menurut hasil liputan berita KBS, diperkirakan sejumlah pejabat tinggi Korea Utara akan mengunjungi Korea Selatan pada pekan depan. 

Korea Utara telah meminta izin pengiriman delegasi yang berjumlah tujuh orang pada hari Selasa (6/11/18) untuk hadir di 'Acara Internasional untuk Perdamaian dan Kemakmuran Asia-Pasifik' yang digelar di Gyeonggido mulai tgl.14 hingga 17 November mendatang. 

Delegasi tersebut dipimpin oleh wakil Majelis Rakyat Tertinggi Korea Utara yang merangkap sebagai Wakil Ketua Komite Perdamaian Asia Pasifik Korea Utara, Rhee Jong-hyuk.

Diantara delegasi, terdapat Wakil Perdana Menteri Korea Utara Ri Ryong-nam, pejabat urusan terkait Korea Selatan di Direktur Urusan Unifikasi Partai Buruh Kim Song-hye, pejabat yang mengurusi usaha kerjasama antar Korea, pejabat dari Palang Merah Korea Utara, dll. 

Pembentukan delegasi yang terdiri dari pejabat tinggi Korea Utara untuk hadir di acara tingkat swasta di Korea Selatan ini, ditafsirkan bahwa Korea Utara memiliki tekad kuat untuk perkembangan hubungan dengan Korea Selatan. 

Sementara itu, izin kunjungan delegasi Korea Utara ke Korea Selatan diperkirakan akan keluar dalam akhir pekan ini.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >